Saturday, June 13, 2009

My Memories


Lahir di sebuah kampung yang berada disebuah bukit yang tinggi ditepi Danau Toba bernama Hatinggian di Kecamatan Lumban Julu Porsea, pada hari Rabu, 08 Pebruari 1961, diberi nama Edward Samjos Robertman Sirait oleh Ayah St. Krisman Sirait dan Ibu Tio Minar Manurung.
Pada usia 6 tahun pindah bersama keluarga ke kota lemang Tebing Tinggi mengikuti penempatan ayah sebagai guru Sekolah Teknik Negeri II.
Pendidikan dasar ditempuh di SD Negeri 4 Tebing Tinggi, pendidikan menengah di ST Negeri 2 Tebing Tinggi, dilanjutkan ke STM Negeri 1 Medan dan kemudian menyelesaikan pendidikan Sarjana Teknik (S1) dari Universitas Darma Agung Medan pada tahun 1986 (lokal) tahun 1987 (negara).
Sejak tahun 1985 bekerja di sebuah BUMN yang bergerak di bidang Jasa Konstruksi yaitu PT. MEGA ELTRA Cabang Utama Medan sampai dengan tahun 1997, yang oleh karena imbas krisis moneter telah melikuidasi bidang Jasa Konstruksi dan hanya bergerak di bidang perdagangan dan distribusi serta hanya menjadi anak perusahaan PT. PUSRI (Persero).
Sejak tahun 2001 bersama dengan seorang rekan akhirnya mendirikan badan usaha yang bergerak di bidang Jasa Konstruksi, CV. Duta Muda Perkasa samapi dengan saat ini.
Untuk mendapatkan sertifikat badan usaha (SBU) maka CV. Duta Muda Perkasa bergabung menjadi anggota GAPEKSINDO, dan pada tahun 2005 terpilih selaku Sekretaris Umum dalam MUSDA di Emerald Garden Hotel.
Tahun 2008 dipercayakan sebagai Sekretaris Umum LPJKD-SU, setelah melalui fit and proper test dan dipilih oleh Unsur Asosiasi Perusahaan sebagai wakilnya.

1 comment:

  1. met sore abangnda. saya hendrik hutabarat. wartawan harian medan bisnis. saat ini ditugaskan untuk meliput pemberitaan tentang idustri konstruksi (LPJK) dan seluruh asosiasi kontraktor (termasuk gapeksindo)...mohon bantuan abangnda ya dalam hal peliputan saya...btw, selasa (12/10/2010) katanya ada diskusi tentang perpres nomor 54/2010 ya abangnda

    ReplyDelete